Apa Itu SEO Specialist - Elshobah Digital Marketing

Apa Itu SEO Specialist? Intip Pemicu Stress Kerja dan Gajinya

Apa Itu SEO Specialist – Memiliki banyak informasi sebelum terjun pada karir tertentu akan membuat kamu lebih siap untuk menghadapinya. 

Ada banyak karir yang terlihat keren dan bergengsi, namun nyatanya memiliki tekanan kerja yang lebih besar. Sehingga mengalami stres kerja menjadi santapan sehari-hari yang tak dapat dielakan. 

Mencari tahu apa itu SEO specialist, bagaimana gaji dan pemicu stres yang sering terjadi di bidang ini. Akan membuat kamu berhati-hati dan lebih siap jika ingin menjadi salah satunya. 

Namun perlu diperhatikan, yang akan tertulis disini sebagian bukanlah hasil riset melainkan pengalaman pribadi beberapa orang. Terutama mengenai pemicu stres atau stressful yang dirasakan pemeran di bidang ini. 

Bacalah hingga akhir, dan buatlah kesimpulan sendiri seberapa bagus bidang ini untuk ditekuni. Mungkin kamu akan lebih tertarik atau mundur setelah mengetahuinya.  

Apa Itu SEO Specialist? Ini Yang Dilakukan SEO

Pertama, apa itu SEO Specialist? mereka adalah seorang profesional yang bertanggung jawab untuk meningkatkan kinerja situs web di hasil pencarian mesin pencari seperti Google. 

Tugas utama mereka adalah mengoptimalkan situs web agar mudah ditemukan oleh pengguna internet, ketika mereka melakukan pencarian dengan kata kunci tertentu. 

SEO Specialist bekerja dengan berbagai teknik dan strategi untuk memastikan situs web muncul di halaman pertama hasil pencarian, mendapatkan banyak trafik, dan menghasilkan konversi bisnis.

Beberapa tugas utama SEO Specialist meliputi:

1. Penelitian Kata Kunci (Keyword Research)

SEO Specialist melakukan penelitian untuk menemukan kata kunci yang relevan dan sering dicari oleh pengguna internet. 

Mereka menggunakan alat-alat seperti Google Keyword Planner, SEMrush, atau Ahrefs untuk mengidentifikasi kata kunci yang memiliki volume pencarian tinggi dan persaingan yang dapat diatasi.

2. Optimasi On-Page

Ini melibatkan pengoptimalan konten di dalam situs web itu sendiri. SEO Specialist memastikan bahwa setiap halaman web dioptimalkan untuk kata kunci yang relevan. Termasuk dalam judul halaman, meta deskripsi, header, dan konten utama. 

Mereka juga memastikan bahwa situs memiliki struktur URL yang bersih, tag alt pada gambar, dan kecepatan halaman yang baik.

3. Optimasi Off-Page

SEO Specialist juga bekerja pada faktor-faktor di luar situs web yang dapat mempengaruhi peringkat pencarian, seperti backlink dari situs web lain. 

Mereka membangun strategi untuk mendapatkan tautan berkualitas dari situs web lain, yang dapat meningkatkan otoritas domain dan peringkat situs web di mesin pencari.

4. Analisis dan Pelaporan

SEO Specialist menggunakan berbagai alat analisis untuk memantau kinerja situs web dan strategi SEO yang diterapkan. 

Mereka melaporkan hasilnya kepada klien atau manajemen, menunjukkan metrik seperti peringkat kata kunci, lalu lintas organik, dan tingkat konversi.

5. Tetap Terupdate dengan Perubahan Algoritma

Mesin pencari seperti Google sering memperbarui algoritma mereka, yang dapat mempengaruhi peringkat situs web. 

SEO Specialist harus selalu mengikuti perkembangan terbaru dalam industri SEO dan menyesuaikan strategi mereka sesuai dengan perubahan tersebut.

Baca Juga: Jasa SEO advance dan basic, ini perbedaannya

Apakah SEO adalah Karier yang Bagus?

Apa-Itu-SEO-Specialist-Cara-Kerjanya-Elshobah-Digital-Marketing

SEO adalah karier yang menarik dengan banyak peluang. Seiring dengan pertumbuhan internet dan meningkatnya jumlah bisnis yang beralih ke online, permintaan untuk SEO Specialist terus meningkat. 

Berikut adalah beberapa alasan mengapa SEO bisa menjadi karier yang bagus:

1. Peluang Kerja & Perkembangan Karir Jelas

Banyak perusahaan, dari startup hingga korporasi besar, membutuhkan SEO Specialist untuk membantu mereka meningkatkan visibilitas online mereka. 

Selain itu, agen pemasaran digital juga mencari profesional SEO untuk melayani klien mereka.

Dengan pengalaman dan keterampilan yang tepat, SEO Specialist dapat naik ke posisi yang lebih tinggi, seperti SEO Manager atau Digital Marketing Director. 

Mereka juga dapat memperluas keterampilan mereka ke bidang terkait, seperti content marketing atau paid search advertising.

2. Gaji yang Kompetitif

SEO Specialist umumnya mendapatkan gaji yang kompetitif. Biasanya besarannya bervariasi tergantung pada berbagai faktor, termasuk lokasi, pengalaman, dan industri tempat mereka bekerja. 

Namun seiring dengan meningkatnya pengalaman dan keahlian, gaji mereka juga bisa meningkat secara signifikan.

Misalnya, SEO Specialist yang bekerja sebagai freelancer atau konsultan mungkin memiliki potensi penghasilan yang berbeda dibandingkan dengan mereka yang bekerja penuh waktu di perusahaan. 

Freelancer bisa menetapkan tarif mereka sendiri dan mungkin mendapatkan lebih banyak proyek. Tetapi mereka juga harus mengelola klien dan administrasi bisnis mereka sendiri.

3. Bisa Bekerja WFO atau WFA

SEO adalah pekerjaan yang bisa dilakukan dari mana saja, selama Kamu memiliki akses internet. Banyak SEO Specialist bekerja secara remote atau sebagai freelancer, sehingga bisa memperkirakan banyak hal. 

Baca Juga: Jasa SEO blog untuk domain gratis dan berbayar

Apakah SEO adalah Pekerjaan yang Membuat Stres?

Apa-Itu-SEO-Specialist-Stressfull-Elshobah-Digital-Marketing

Industri SEO selalu berubah dan berkembang, yang berarti SEO Specialist harus selalu belajar dan beradaptasi dengan perubahan terbaru. Hal ini membuat pekerjaan ini menarik, menantang, hingga memicu stres.

Seperti banyak pekerjaan lainnya, menjadi SEO Specialist bisa menimbulkan stres. Berikut beberapa faktor yang dapat menyebabkan stres dalam pekerjaan ini:

1. Perubahan Algoritma

Mesin pencari seperti Google sering memperbarui algoritma mereka. Perubahan ini bisa berdampak besar pada peringkat situs web yang telah dioptimalkan dengan baik. 

SEO Specialist harus selalu waspada dan cepat menyesuaikan strategi mereka sesuai dengan perubahan terbaru, yang bisa menjadi sumber stres.

2. Persaingan yang Ketat

Bukan hanya algoritma saya yang terus berubah, persaingan untuk mendapatkan peringkat tinggi di hasil pencarian menjadi sangat ketat dan membingungkan. 

Sambil memahami algoritma, SEO Specialist juga harus selalu mencari cara baru untuk menghadapi perubahan ini dan tidak dikalahkan oleh pesaing mereka. Semakin sulit mencari solusinya, tekanan pada diri semakin besar. 

3. Harapan Klien atau Manajemen

Terkadang, klien atau manajemen perusahaan memiliki harapan yang tidak realistis mengenai hasil SEO. 

Mereka mungkin menginginkan hasil instan, padahal SEO adalah proses jangka panjang yang membutuhkan waktu. Menjembatani harapan ini bisa menjadi tantangan dan sumber stres bagi SEO Specialist.

Selain itu, bekerja di bawah tekanan untuk menghasilkan hasil yang dapat diukur, seperti peningkatan peringkat kata kunci atau lalu lintas organik juga memicu stres. 

Apalagi jika hasil yang diharapkan tidak tercapai, ini bisa menyebabkan ketidakpuasan dari klien atau manajemen dan memicu terguncangnya kepercayaan diri. 

Baca Juga: Mau jadi SEO writer? begini prospek kerjanya

Mau Jadi Berkarir SEO? Belajar Bareng Disini

Apa-Itu-SEO-Specialist-Belajar-Elshobah-Digital-Marketing

Belajar SEO dengan teori semata sangat sulit. Memahami itu perlu praktik, tidak bisa sekedar mendengar dan melihat. Kamu harus mencobanya untuk mengerti mana yang tidak kamu pahami dan apa yang ingin diketahui. 

Belajarlah dan praktik bersama di elshobah digital agency. Kami menyediakan latihan langsung  bersama praktisi yang juga sedang berjuang dengan target kerja mereka. Sehingga kamu akan dilatih merasakan “dunia kerja” langsung. 

Segera beritahu kami jika kamu ingin mencobanya bersama (konsultasi disini: 0812-1765-4564  Whatsapp). 

Setelahnya kamu akan memiliki portofolio, dan bisa menggunakannya untuk melamar kerja di perusahaan yang kamu incar. 

Itulah jawaban tentang apa itu SEO Specialist, gaji, dan tekanan kerja yang dirasakan. Secara keseluruhan, SEO adalah karier yang menjanjikan dengan peluang besar untuk pengembangan dan peningkatan gaji. 

Meskipun memiliki tantangan dan tekanan, pekerjaan ini juga menawarkan banyak manfaat dan kepuasan bagi mereka yang memiliki minat dan keterampilan di bidang digital marketing.

Semoga terbantu!

Share this post

More Post